18/09/12

Real Madrid vs Manchester City Prediksi, Data dan Fakta


Real Madrid vs Manchester City adalah salah satu pertandingan pembuka gelaran liga champion musim ini dimana menurut jadwal liga champion yang saya dapatkan pertandingan Real Madrid vs Manchester City akan di siarkan oleh SCTV pada Rabu dini hari nanti mulai pukul 1.30 WIB dini hari

Sebelum melihat pertandingan akbar madrid vs City ini kami akan memberikan sedikit data dan fakta pertemuan kedua kesebelasan dan update berita terbaru mengenai pertandingan seru ini, prediksi pertandingan sudah bayak yang memberikan akan tetapi saya tidak akan memberikan prediksi real madrid vs manchester city melainkan hanya data dan fakta pertemuan kedua kesebelasan
Real Madrid vs Manchester City
Madrid sudah tampil di Liga Champions sebanyak 16 kali berturut-turut. Rekor keikutsertaan ini hanya bisa disaingi Manchester United.

Dalam 17 kali partisipasi di Liga Champions, Madrid selalu mampu lolos dari babak penyisihan
grup.

Madrid menyentuh babak final Liga Champions 10 tahun lalu, saat mereka menang 2-1 menghadapi Bayer Leverkusen pada 2002.

Madrid memenangi ajang kompetisi Eropa/Liga Champions sebanyak sembilan kali. Ini menjadi sebuah rekor tersendiri.

Madrid hanya sekali gagal mencetak gol dalam 25 kali pertandingan Liga Champions terakhir yang mereka ikuti, yakni pada babak semifinal 2010-2011 menghadapi Barcelona.

Namun Madrid memenangi lebih banyak pertandingan di Liga Champions (99 kali sejak 1992/93).

Madrid telah tampil dalam 169 kali pertandingan Liga Champions dibandingkan City.

Di kompetisi Eropa, City tak terkalahkan dalam 25 kali pertandingan kandang.

Madrid hanya mampu menang dua kali dalam tujuh pertandingan terakhir mereka di Liga Champions menghadapi klub Inggris (menghadapi Hotspur pada 2010-2011).

Dalam tujuh kali pertandingan yang diikuti City menghadapi klub Spanyol, tercipta sebanyak 26 gol. Akhir musim lalu City menang kandang dan tandang melawan Villarreal.

Ini merupakan pertemuan pertama antara City dengan Madrid.

Pasar taruhan internasional menempatkan Madrid menang dengan perbandingan 4/6, City menang 4/1 dan hasil imbang 11/4
Perkiraan susunan pemain Madrid vs City:
Real Madrid (4-2-3-1):
Casillas; Arbeloa, Ramos, Pepe, Marcelo; Alonso, Khedira, Ozil, Modric, Cristiano Ronaldo, Benzema.

Manchester City (4-2-2-2):
Hart; Maicon, Kompany, Lescott, Clichy, Yaya Toure, Barry, Silva, Nasri, Tevez, Aguero.

Itulah data dan fakta pertemuan atara Real madrid vs Man. CIty dan jagan lupa untuk menyaksiakan siaran langsung nya nanti malam mulai pukul 1.30 WIB, jangan sampi kelewatan bigmatch liga champion babak penyisihan group ini ya
100out of 100 based on 575758 ratings. 103 user reviews.
Posted by: Zazkia Mecca
Berita Terbaru, Updated at: Selasa, September 18, 2012

Real Madrid vs Manchester City Prediksi, Data dan Fakta Reviewed by Unknown on 18/09/12 Rating: 4.5