20/01/09

Berita Terkini Tentang kaka


Rekor transfer yang sangat fantastis yang ditawarkan city buat rossoneri akhirnya dijawab oleh kaka, dari berita terkini yang didapatkan bahwa kaka akan tetap tinggal di rossoneri walaupun nilai trasfer yang fantastis itu di luncurkan

dengan kepastian ini maka terbukti bahwa kaka benar-benar mencintai milan dan membukitikan perkataanya bahwa dia akn tua dan akan menghabiskan waktu nya utuk milan dan akan menjadi kapten milan dimasa akan datang, paling tidak sampai saat ini,

Akhir tengah malam, presiden Milan, Silvio Berlusconi, mengkonfirmasikan bahwa bintang klub mereka akan tetap di ibukota mode Italia itu, setelah menolak penawaran yang diajukan City pada saat-saat terakhir.

Pemilik Rossoneri itu menegaskan status unsellable, dan spekulasi kepindahan Kaka ke Eastland berakhir, setelah minggu-minggu penuh kabar simpang siur dan menegangkan.

Untuk pertama kali sejak pengumuman tersebut, sang pemain berbicara pada Milan Channel, untuk memberi pandangan terhadap keputusan yang dipilihnya.

"Tidak pernah sedetik pun aku berpikir untuk pergi," tegasnya.

"Aku tidak pernah menginginkan uang atau apapun. Aku akan melakukan dengan sangat baik di tempat di mana orang-orang mencintaiku, dan olehkarena itu aku bahagia di sini."


"Keluargaku selalu sangat baik padaku, namun aku tidak ragu dengan apa yang kulakukan saat ini."

"Aku pergi dengan hatiku, tidak pernah menjadi pilihan ekonomis untukku."

"Di Milan banyak orang-orang luar biasa, dan untuk dijelaskan, aku tidak pernah dan tidak akan meminta tambahan gaji di klub ini," katanya emosional.

"Semua orang di sini sangat baik padaku, dan untuk ini aku hanya dapar berterimakasih pada mereka."

"Aku akan merayakannya di rumah dengan beberapa teman bahwa semuanya telah berakhir, dan aku hanya akan melihat kedepan bersama Milan."

"Aku sangat percaya Tuhan, namun tidak selalu pilihan Tuhan sesuai dengan logika kita."

"Jika klub menerima penawaran itu, aku akan sangat menyesal dan kecewa ketika pergi."

"Aku ingin memeluk pada siapapun yang telah mengirimkanku pesan, terimakasih," pungkasnya.

Kini Kaka telah kembali ke pekerjaannya dengan Milan akhir pekan ini, ketika mereka bertandang ke Bologna melawan tim promosi.
Posted by: Zazkia Mecca
Berita Terbaru, Updated at: Selasa, Januari 20, 2009

Berita Terkini Tentang kaka Reviewed by Unknown on 20/01/09 Rating: 4.5