14/08/12

Resep Kue Kering lebaran


Resep kue kering lebaran, ini saya berikan sebagahi bahan persiapan juga buat anda semua yang pengen mencoba membuat hidangan kue kering di hari lebaran, meskipun lebaran tinggal kurang lebih satu minggu lagi dan masih ada waktu buat mempersiapkan hidangan istimewa lebaran termasuk hidangan kue kering ini,

Dan untuk yang tidak mau repot sebenarnya saat ini sudah bayak sekali yang menjual berbagai macam kue kering baik itu online maupun di toko-toko akan tetapi pastinya tidak akan menarik jika kita tidak berusaha membuat atau mencoba resep kue kering yang akan saya berikan ini, dan silahkan simak berikut ini

Resep Kue Kering Nastar
Resep Kue Kering lebaran
Bahan bahan Nastar
1. Tepung terigu = 300 gram
2. Gula halus = 100 gram
3. Mentega dikocok sampai lembut = 250 gram
4. Kuning telur = 4 telur
5. Putih telur = 1 telur
6. Susu bubuk = 75 gram
7. Keju parmesan = 50 gram
8. Cengkeh = secukupnya
9. Selai nanas = secukupnya

Cara Membauat Kue Kering Nastar :
  • Keju parmesan, tepung trigu, mentega, gula alus, 1 putih telur ayam + 2 kuning telor ayam (dikocok sebentar) senua dicanmpur jadi satu dan diaduk hingga rata
  • Jika terlalu lembek bisa ditambahkan dengan tepung terigu
  • Bentuk bulat-bulat dan isi dalamnya dengan selai nanas
  • Jadikan 2 kunign telor seagai olesan bagian atas kue
  • Satu cengkeh diletakkan di atas kue yang belum matang
  • Panggang dalam oven hingga matang
Resep Kue Kering Lidah Kucing Rainbow
Resep Kue Kering lebaran
Bahan Kue Lidah kucing rainbow
  • 150 gr @ 1sdt Margarine
  • 100 gr Butter
  • 200 gr Gula halus
  • 100 ml Putih telur
  • 1 sdt Vanilli essence
  • Pewarna Makanan : merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu.
  • BAHAN (diayak jadi satu) :
  • 200 gr Tepung terigu protein rendah
  • 50 gr Maizena
Cara membuat kue kering lidah kucing rainbow :
  • Kocok margarine, mentega dan gula sampe lembut, putih dan mengembang. Masukkan putih telur dan vanila sambil terus dikocok sampai menyatu.
  • Masukkan campuran tepung sambil diaduk sampai rata. Bagi menjadi 6 adonan sama rata kemudian tambahkan masing-masing pewarna.
  • Masukkan masing-masing adonan ke dalam plastik segitiga gunting ujungnya selebar 1cm. Spuit diatas loyang lidah kucing sesuai susunan warna pelangi.
  • Oven hingga tepinya kering kuning kecoklatan. Keluarkan dari loyang biarkan sampai dingin. Simpan di toples kedap udara.
Resep Kue Kering Kastengel
Resep Kue Kering lebaran
Bahan Bahan Untuk kue Kastengel :
1. Margarine forvita 185 gram
2. Roombutter 15 gram
3. Tepung terigu protein rendah 250 – 300 gram, ayak
4. Kuning telur 3 butir
5. Keju tua (edam) 150 gram, parut
6. Keju cheddar 75 gram, parut
7. Kuning telur 2 butir, kocok, untuk olesan

Cara membuat kue kering Kastengel :
  • Kocok margarine forvita dan roombutter hingga lembut.
  • Masukkan kuning telur satu persatu sambil dikocok hingga rata.
  • Tambahkan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan sendok kayu hingga rata.
  • Masukkan keju tua (edam), aduk kembali hingga rata.
  • Masukkan adonan dalam plastic segitiga, potong ujungnya dengan diameter 1 cm.
  • Semprotkan adonan memanjang, potong adonan dengan panjang 3 cm, rapikan. Letakkan adonan di atas loyang bersemir margarine forvita. Oles permukaan adonan dengan kuning telur dan tavuri keju cheddar.
  • Panggang adonan dalam oven bersuhu 160°C hingga matang selama ±20 menit hingga matang. Angkat dan biarkan dingin
Diatas merupakan aneka resep kue kering lebaran yang biasa kita jumpai dan pastinya silahkan anda mencoba resep diatas biar bisa melihat bagaimana hasilnya, buat yang sedang menggemari kue pelangi bisa melihat resep rainbow cake yang sudah saya berikan juga
100out of 100 based on 575758 ratings. 103 user reviews.
Posted by: Zazkia Mecca
Berita Terbaru, Updated at: Selasa, Agustus 14, 2012

Resep Kue Kering lebaran Reviewed by Unknown on 14/08/12 Rating: 4.5